Puji Tuhan pada hari Senin tanggal 8 April 2024 telah berlangsung acara pembukaan hari cinta buku yang ke VII yang bertema “Mahasiswa Penggerak Perubahan.” Kegiatan ini berlangsung di kampus STFT Jaffray Makassar.
Acara ini di buka langsung oleh ketua STFT Jaffray Makassar oleh bapak Pdt. Dr. Robi Panggarra, M.Th dan ketua panitia hari cinta buku ke VII. Setelah acara pembukaan, dilanjutkan dengan bedah buku yang dibawakan oleh dua presenter yaitu bapak pdt. Dr. Ivan Th. J. Weismann, M.Hum dan bapak Ev. Andrew Supling, M.Th.
Kiranya melalui acara hari cinta buku ini meningkatkan minat membaca mahasiswa/i STFT Jaffray Makassar